Berita

PENGUATAN KAPASITAS KAWASAN MELALUI PEMBENTUKAN SATUAN PENDIDIKAN AMAN BENCANA (SPAB) DI SMA NEGERI 1 SERIRIT

#semetonTANGGUH 

Dalam rangka penguatan kapasitas kawasan satuan pendidikan, BPBD Provinsi Bali memfasilitasi pembentukan Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) yang berlokasi di SMA Negeri 1 Seririt, Kab. Buleleng mulai dari Hari Senin s.d. Jumat, 22 s.d. 26 Juli 2024. Kegiatan ini diikuti oleh peserta sejumlah 40 orang yang berasal dari unsur Kepala Sekolah, Wakasek, Siswa, Guru, Tukang Kebun, Satpam, Perwakilan Tokoh Masyarakat, dan Perwakilan Orang Tua Murid. 


Pada saat pembukaan acara, I Made Rentin selaku Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali menjelaskan terkait kebijakan pengurangan risiko bencana dan menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, sekolah, dan masyarakat dalam mitigasi dan kesiapsiagaan bencana. Kegiatan SPAB ini juga mengundang beberapa narasumber dari Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali, BBMKG Wilayah III Badung,  BPBD Kabupaten Buleleng dan tentunya turut berkolaborasi bersama dengan FPRB Provinsi Bali dan PMI Kab. Buleleng sebagai Fasilitator Kegiatan.


Adapun beberapa materi dan praktik yang disampaikan selama kegiatan ini dimulai dari mempelajari pilar-pilar Satuan Pendidikan Aman Bencana (SPAB) dan melakukan penilaian mandiri risiko bencana menggunakan aplikasi InaRISK-Personal, penyusunan Rencana Aksi Pengurangan Risiko Bencana (PRB) Sekolah, membentuk Tim Siaga Bencana, menggambar jalur evakuasi dan menentukan titik kumpul yang aman pada denah sekolah, diskusi kelompok mengenai prosedur tetap (protap) kedaruratan sekolah, serta menyusun Rencana Evakuasi Sekolah untuk mengidentifikasi jalur evakuasi yang aman dan efisien serta menentukan titik kumpul yang  strategis.


Hari terakhir, tepat pada tanggal 26, dimana merupakan Hari Simulasi Bencana, diadakan simulasi bencana gempa bumi dan tsunami oleh para siswa dan guru sesuai dengan prosedur yang telah disepakati bersama di SMAN 1 Seririt. Berdasarkan hasil simulasi, dilakukan kegiatan evaluasi bersama, dan komitmen untuk melakukan penguatan kapasitas.



#SalamTangguh

#SiapUntukSelamat

#BPBDBali

#SatuanPendidikanAmanBencana

#SPAB

#SMAN1Seririt