Berita

PEMBEKALAN KKN IPE POLTEKKES KEMENKES DENPASAR TAHUN 2024

#semetonTANGGUH upaya pencegahan dan mitigasi bencana di Provinsi Bali terus ditingkatkan dengan melibatkan pihak kampus. Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali, I Made Rentin, berperan sebagai narasumber dalam pembekalan Kuliah Kerja Nyata Inter Professional Education (KKN IPE) Poltekkes Kemenkes Denpasar, Kamis (11/01/2024). Acara ini dihadiri oleh dosen dan mahasiswa secara daring dan luring.
Dalam kesempatan tersebut, Kalaksa BPBD Provinsi Bali menyampaikan materi tentang Kesiapsiagaan Bencana di Provinsi Bali. Beberapa kebijakan yang sudah ada maupun sedang disusun bertujuan untuk meningkatkan kapasitas penanggulangan bencana di Provinsi Bali. Upaya lainnya yaitu Sertifikasi Kesiapsiagaan Bencana (SKB) Untuk Dunia Usaha Pariwisata, Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Bali, Mitigasi Penanggulangan Bencana pada Kawasan Pusat Kebudayaan Bali di Kabupaten Klungkung, layanan pemulihan dan bantuan sosial, serta peningkatan kapasitas kawasan melalui program Desa Tangguh Bencana, Satuan Pendidikan Aman Bencana, Kampus Siaga Bencana
"Kampus Siaga Bencana," sebuah inisiatif pengelolaan risiko bencana yang berbasis komunitas di lingkungan kampus. Program Kampus Siaga Bencana (KSB) bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan kampus dalam semua fase penanggulangan bencana. Program ini melibatkan mahasiswa, tenaga pendidik, dan seluruh komunitas kampus.
Diharapkan melalui pembekalan ini, kesadaran akan pentingnya kesiapsiagaan bencana dapat tersebar luas di kalangan kampus.