Berita

PENTINGNYA PERAN SEMUA PIHAK DALAM PENANGGULANGAN BENCANA

#semetonTANGGUH, 26 November 2024 – Peluncuran Panduan Pengarusutamaan Gedsi Dan Api Dalam Penanggulangan Bencana Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan instansi pemerintah, akademisi. Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali, I Made Rentin, turut hadir memberi sambutan pada acara tersebut.


Dalam sambutannya, I Made Rentin menekankan pentingnya panduan ini sebagai langkah strategis untuk memastikan bahwa semua lapisan masyarakat dapat dilibatkan secara aktif dalam penanggulangan bencana.


Peluncuran panduan ini diharapkan menjadi langkah awal BPBD Provinsi Bali dalam mewujudkan pembangunan yang lebih tangguh, terutama dalam menghadapi ancaman bencana dan dampak perubahan iklim yang semakin kompleks.