Berita

Kolaborasi BPBD Kabupaten Gianyar dan BPBD Provinsi Bali dalam Menjalankan Fungsi Pusdalops PB

BPBD Bali | Rabu, 5 Februari 2025 – BPBD Kabupaten Gianyar, yang dipimpin oleh Kepala Bidang Kegawatdaruratan dan Logistik, I Gusti Ngurah Dibya Presasta, melakukan kunjungan kerja ke BPBD Provinsi Bali untuk mempelajari pengelolaan Sistem Informasi Kebencanaan (SIK) serta Tata Kelola Pusdalops PB. Kunjungan ini diterima oleh Kepala UPTD Pengendalian Bencana Daerah BPBD Provinsi Bali, I Wayan Suryawan, yang menyampaikan betapa pentingnya pengelolaan SIK sebagai penunjang segala fungsi penanggulangan bencana. Suryawan menekankan bahwa SIK yang efektif akan meningkatkan koordinasi dan pemantauan bencana, mempermudah pengelolaan data kebencanaan secara real-time, dan mempercepat respons serta pengambilan keputusan dalam penanggulangan bencana.

Selain itu, Suryawan juga menggarisbawahi pentingnya standarisasi Tata Kelola Pusdalops PB yang berpedoman pada Perka BNPB Nomor 15 Tahun 2012 tentang Pedoman Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana dan SE Kepala BNPB No. 2 Tahun 2023 tentang Tata Kelola Kegiatan Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana. Dalam konteks ini, pembahasan lebih lanjut mencakup aspek tipologi organisasi, pembagian tugas, personil, sarana dan prasarana, serta tata kelola kinerja untuk memastikan kelancaran dan efektivitas operasional Pusdalops PB dalam menangani bencana.

Kunjungan ini diharapkan dapat memberi gambaran kepada BPBD Kabupaten Gianyar dalam mengelola SIK dan penerapan tata kelola Pusdalops PB yang terstandarisasi, sehingga mampu meningkatkan kinerja penanggulangan bencana di Kabupaten Gianyar. Sinergi antara BPBD Kabupaten Gianyar dan BPBD Provinsi Bali diharapkan akan memperkuat kesiapsiagaan serta respons cepat terhadap bencana di Bali.

#semetonTangguh
#BPBDBali
#siapuntukSELAMAT