Berita

SISWA PKL RAMADA BALI KUNJUNGI BPBD PROVINSI BALI

Selasa, 13 Agustus 2024 - UPTD Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) menerima kunjungan dari Ramada Bali, yang membawa siswa-siswi kelas industri yang sedang menjalani program Praktik Kerja Lapangan (PKL) berjumlah 20 orang. Kunjungan ini diterima oleh Plt. Kepala Bidang Kesiapsiagaan dan Logistik (KL) yang didampingi oleh Kepala Seksi Pelayanan Kegawatdaruratan (PK). 


Dalam kesempatan ini, Kepala Bidang KL menjelaskan tentang sejarah berdirinya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bali serta tugas dan fungsi UPTD Pusdalops. Beliau juga menekankan bahwa penanganan bencana tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi juga melibatkan semua pihak.


Lebih lanjut, diharapkan setiap sekolah dapat memahami tentang berbagai jenis resiko bencana dan cara penanganannya, sehingga BPBD Bali mulai membentuk program Sekolah Aman Bencana yang telah berjalan melalui Bidang PK. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan BPBD sebagai leader dalam penanggulangan bencana kepada siswa-siswi PKL di Ramada Hotel, sehingga mereka mengerti langkah-langkah yang harus dilakukan saat terjadi bencana.